Optimis Menang, Elektabilitas Firdaus Melejit Setelah SBY Bertemu Jokowi

893 views

Firdaus MT

JAKARTA, (LintasRiauNews) – Firdaus MT calon Gubenur Riau yang diusung Partai Demokrat dan Partai Persatuan Pembangunan optimis bisa memenangkan pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada bulan Juni mendatang.

Harapan Firdaus MT ini disampaikan kepada pers di Bogor, Sabtu (10/3/2018) lalu, saat menghadiri acara Rapimanas Partai Demokrat di Sentul Convention Center.

Dari sejak acara dibuka di pagi hari, posisi Firdaus tetap tak beranjak, selalu duduk di tempat posisi VIP di deretan utama bersama dengan Presiden Joko Widodo, mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harymurti Yudhoyono dan Menkopolhukam Wiranto.

Firdaus hadir didampingi pasangan wakilnya, Rusli Effendi dan pendukungnya hingga acara berakhir. Hadir juga tampak mantan Bupati Rokan Hulu Ahmad, anggota DPR RI M Nasir dan anggota DPR RI Sayed Abu Bakar dan sejumlah pengurus Partai Demokrat se-Riau.

Dari pertemuan antara Presiden Jokowi dan mantan Presiden SBY dalam Rapimnas Partai Demokrat di Bogor, Firdaus berharap akan berdampak pada elektoral yang positif bagi dia dan pasangannya.

“Saya menyaksikan sendiri suasana keakraban antara Jokowi dengan SBY yang berlangsung santun, hangat dan penuh kekeluargaaan, yang diperlihatkan kedua tokoh bangsa tersebut”, puji Firdaus.

Bahkan, Walikota Pekanbaru ini menyebut di dalam pidato politik antar keduanya, ibarat gayung bersambut dan saling bertukar jawab. Sampai bisa berhasil memecahkan suasana yang awalnya serius menjadi lebih rileks.

Puncaknya, lanjut Firdaus, hingga Presiden Joko Widodo sampai mengatakan lewat pidato improvisasi, saya adalah seorang Demokrat. Sebagai Demokrat saya memberikan ruang pada siapa saja untuk berbeda pendapat dengan saya, katanya datar dengan sorot mata tertuju pada SBY dan AHY.

Jokowi mengatakan ini beberapa menit setelah beberapa momen sebelumnya SBY menyatakan, Insyallah Partai Demokrat akan memberikan dukungan kepada Presiden Joko Widodo pada Pilpres 2019, untuk demi kesejahteraan rakyat.

Teladan
Makanya, menurut Firdaus, sudah sepantasnya jikalau pertemuan Jokowi dan SBY hari ini diakui sebagai pertemuan dua tokoh bangsa yang elok untuk dijadikan teladan meski antar keduanya barasal dari generasi yang berbeda.

“Kami yang datang dari daerah malah jadi termotivasi dalam melihat kondisi politik yang kondusif ini, untuk dijadikan pelajaran oleh yang muda muda,” paparnya.

Secara politik elektoral, kata Firdaus. dirinya tentunya berharap dari pertemuan Jokowi dengan SBY di Bogor akan dapat memberikan dampak elektoral buat dia dan.pasangannya sebagai cagub yang diusung oleh Partai Demokrat dan PPP.

Firdaus mengaku sebelum berangkat untuk menghadiri Rapimnas Partai Demokrat di Bogor, sebelumya ia telah menerima laporan dari sejumlah hasil survei yang resmi dan oleh perorangan. Bahwa hasil survey terakhir masih menempatkan posisi elektoral Firdaus MT urutan teratas..

Pria asal Kampar ini mengatakan wacana yang berkembang di kalangan masyarakat pemilih di banyak warung ke warung kopi, hasilnya juga tidak jauh berbeda. Firdaus MT masih lebih unggul dari cagub lainnya.

“Elektabilitas saya naik terus karena saya mendapat dukungan riil dari pemilih. Kedepannya saya harap masih akan terus meningkat dari hari ke hari ,” kata Firdaus buka kartu.

Dia meyakini Rapimnas Partai Demokrat telah membawa dampak lompatan elektoral buat jagoan cagub dan cawagub Riau yangdiusung Demokrat dan PPP. “Ini pertanda yang baik,” pungkas Firdaus MT dengan wajah berseri seri.* Erwin Kurai

Bagikan ke:

Posting Terkait