Peduli Covid-19,Dua Perusahan Di Dumai Bagi Sembako Untuk Warga Kurang Mampu

569 views

 

Dumai,lintas Riau news.com- Berbagai upaya terus dilakukan sejumlah elemen masyarakat untuk membantu perekonomian warga dampak pandemi wabah virus corona atau Covid-19,terutama warga kurang mampu yang ekonominya memgandalkan kerja harian.

Hal ini yang membuat prihatian para pengusaha di Kota Dumai,untuk berbaagi sesama dengan menyalurkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu.

Seperti yang dilakukan dua perusahan di Kota Dumai,yakni PT Dumai Mandiri Jaya dan PT Dumai Mandiri Net memberikan bantuan berupa sembako dan sabun pencuci tangan bagi warga kurang mampu di Kota Dumai.

Aksi peduli Covid-19 bagi sembako dan sabun pencuci tangan tersebut sebagai wujud kepedulian kami kepada warga kurang mampu yang kena dampak wabah Corona  di wilayah Dumai Kota,”kata Aek perwakilan perusahan saat ditemui LintasRiauNews.com ,Selasa (14/4/2020)

Kami berharap wabah ini cepat berakhir,sehingga warga kembali menjalakan aktifitas usahanya seperti biasa,”harap Aek

“Penyerahan bantuan secara simbolis dari dilakukan oleh masing-masing perwakilan perusahaan kepada Walikota Dumai,Zulkifli,As,M.Si”

Walikota Drs.Dumai,Zulkifli,As,M.Si mengucapkan terimakasih atas kepedulian PT Dumai Mandiri Jaya dan PT Dumai Mandiri Net membantu Pemerintah Kota Dumai untuk meringkan beban ekonomi masyarakat kurang mampu di Kota Dumai.

Zul,As berharap wabah ini cepat berakhir sehingga masyarakat dapat kembali beraktifitas menjalankan usahanya.

Mari kita sama-sama melawan Covid19 di Kota Dumai dengan mematuhi himbauan pemerintah untuk selalu menjaga keberisihan dan tidak melakukan berkumpul – kumpul serta tetap selalu berada di dalam rumah,bila keluar rumah gunakan masker,”imbau Zul As

Terpisah Camat Dumui Kota,Anggi Sukma Buana, mengapresiasi dan mengcupkan teraksi kepada pihak perusahan PT Dumai Mandiri Jaya dan PT Dumai Mandiri Net yang memberikan bantuan kepada warga kurang Mampu di wilayah Kecamatan Dumai Kota.

Adapun bantuan tersebut berupa Indomie 100 kotak, beras 500 kg,minyak makan 50 kg, gula 100 kg, sabun detol 250 pcs akan dibagikan kepada warga kurang mampu di 7 Kecamata di Kota Dumai,”ungkap Camat

Hadir dalam kegiatan tersebut Walikota Dumai Drs.Zulkifli AS.MSI, Ketua Gugus Tugas Depan Covid-19 Dumai,dr.Saiful,Kapolres Dumai diwakili Kapolsek Dumai Kota,Iptu Hardianto ,Ketua TP PKK Kota Dumai,Hj.Haslinar,Camat Dumai Kota,Anggi Sukma Buana,Lurah dan LPMK serta RT seKecamatan Dumai Kota. **(Ema)

Bagikan ke:

Posting Terkait