Sistematis, Dedi Saputra Pimpin DPC PWRI Dumai Gantikan Feri Windria 

468 views

 

DUMAI,LintasRiauNews.com -Dewan Pimpinan Cabang Persatuan Wartawan Republik Indonesia (DPC PWRI) Kota Dumai pada Senin (8/2/2021) melaksanakan Pemilihan Ketua.
Pemilihan Ketua DPC PWRI Dumai ini digelar di Cafe Angkringan KZ di jalan Arifin Ahmad kelurahan Mundam kecamatan Medang Kampai yang dihadiri oleh jajaran pengurus DPD PWRI Riau.
Kehadiran Ketua, Wakil Ketua, Sekretaris, Wakil Sekretaris dan Ketua Bidang Organisasi, Keanggotaan dan Kaderisasi (OKK) DPD PWRI Riau itu sebagai undangan untuk memberikan motivasi kepada jajaran pengurus DPC PWRI Kota Dumai.
Ketua DPD PWRI Riau dalam sambutannya menyampaikan permohonan maaf bila ada ke khilafan baik sengaja maupun tidak sengaja selama menjabat Ketua PWRI di Kota Dumai.
“Saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan pengurus DPC PWRI Dumai yang telah memberikan dukungan baik secara moril maupun materiil kepada Organisasi Pers PWRI selama saya menjabat. Semoga kedepan DPC PWRI Kota Dumai bisa lebih baik lagi dari sebelumnya,” ungkap Feri.
Sekretaris DPC PWRI Kota Dumai Syafriwan Nasution saat acara menuturkan, pemilihan Ketua DPC PWRI Dumai ini dilaksanakan berhubung Ketua DPC PWRI Dumai yang sebelumnya di jabat Feri Windria telah terpilih menjadi Ketua DPD PWRI Propinsi Riau sehingga harus dilakukan pemilihan Ketua DPC PWRI Dumai.
“Hari ini kami pengurus DPC PWRI Dumai melaksanakan pemilihan Ketua dimana terjadi kekosongan jabatan Ketua DPC PWRI Dumai periode 2020-2023 setelah diangkatnya Feri Windria menjadi Ketua DPD PWRI Propinsi Riau. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran pengurus DPD PWRI Riau yang turut menghadiri pemilihan Ketua DPC PWRI Dumai.” ucap Iwan Nas panggilan akrabnya.
Disampaikan Iwan Nas, setelah diterbitkannya surat keputusan dari DPP PWRI Pusat di Jakarta tentang pengangkatan dan penetapan pengurus DPD PWRI Riau dimana Feri Windria sebagai ketua, maka jajaran pengurus DPC PWRI Kota Dumai segera mencari penggantinya.
“Alhamdulillah atas saran dan masukan serta hasil musyawarah dan mufakat, secara sistematis Dedi Saputra yang menduduki jabatan sebagai Wakil Ketua periode 2020-2023 kini mengemban amanah sebagai Ketua DPC PWRI Kota Dumai pengganti Feri Windria,” tandas Iwan.
Ketua DPC PWRI Kota Dumai Dedi Saputra dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada jajaran pengurus yang sudah mempercayai dirinya memimpin Organisasi Pers PWRI Kota Dumai.
“Terima kasih kepada rekan-rekan pengurus mempercayai saya sebagai Ketua DPC PWRI Kota Dumai. Saya mohon dukungan baik berupa saran maupun masukan untuk kemajuan PWRI dimasa mendatang. Tanpa rekan-rekan saya tidak bisa menjalankan organisasi ini sendirian. Komunikasi harus tetap dibangun meskipun kita punya kesibukan masing-masing untuk kemajuan organisasi yang kita cintai ini,” harap Dedi.(Yetty)
Bagikan ke:

Posting Terkait