DPK Pekat IB Sail Intensifkan Sosialisasi, Jadikan Goro Kebersihan Program Kegiatan

927 views

PEKANBARU (LintasRiauNews) – Setelah dilakukannya perubahan struktur kepengurusan, Dewan Pimpinan Kecamatan Pembela Kedaulatan Tanah Air-Indonesia Baru (DPK PEKAT-IB) Sail Kota Pekanbaru yang dinakhodai oleh Putra langsung menjalankan kegiatan eksternal yang sudah jadi agenda organisasi. Di antaranya mengintensifkan sosialiasasi organisasi ke berbagai kalangan, baik di lingkungan pemerintah maupun masyarakat.

Kegiatan sosialiasi ke instansi pemerintah seperti dengan melakukan audiensi dengan unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika). Sementara sosialisasi ke tengah masyarakat dilakukan segenap jajaran pengurus dan anggota dengan turun langsung ke lingkungan sekitar.

Kegiatan audiensi yang sudah dilaksanakan di antaranya ke Koramil 04/Limapuluh pada 12 Agustus 2017 lalu. Usai pertemuan dengan pimpinan Koramil, jajaran pengurus dan anggota DPK Pekat IB sail melanjutkannya dengan melakukan kegiatan gotong royong (goro) kebersihan di lingkungan kantor Koramil dan di sekitaran rumah warga di kawasan Jalan Tanjung Datuk.

Pada kesempatan itu, Putra selaku Ketua DPK Pekat IB sail mengatakan kegiatan goro yang melibatkan jajaran pengurus dan anggota ini akan jadi pogram rutin dan dimasukkan dalam agenda program organisasi kedepannya.

“Dengan demikian, kita berharap organisasi Pekat IB akan lebih dikenal masyarakat, dan bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Putra yang tampak cukup puas karena kegiatan goro yang digelar disambut antusias oleh jajaran Koramil 04/Limapuluh dan warga sekitar.* rom

 

Bagikan ke:

Posting Terkait