Masa Pandemi Covid -19 Siswa SMPN 34 Pekanbaru Belajar Sistem Daring

631 views
Kepala Sekolah SMPN 34 Pekanbaru,Elvi Devita, S.Pd. M.Pd

PEKANBARU,LintasRiauNews.com –Untuk mengantisipasi penyeraban virus corona, pihak Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 34 Pekanbaru menerapkan sistem pembelajaran daring (online) kepada siswa dan guru.

Kepala Sekolah SMPN 34 Pekanbaru Elvi Devita, S.Pd. M.Pd, penerapan sistem belajar daring itu merupakan rekomendasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia yang harus dilaksanakan oleh seluruh sekolah. Kamis (30/7/2020).

Menurutnya, dengan adanya virus corona, maka pemberlakukan pembelajaran sistem Daring menggunakan dua metode dan itu disesuaikan dengan permintaan orang tua wali murid. Jika siswa memiliki HP android maka pembelajaran menggunakan sistem daring, sementara yang tidak memiliki HP dilakukan tatap muka dengan guru guru yang bersangkutan .

Dengan begini walau peserta didik tidak ada Android kegiatan pembelajaran kita tetap jalan. Kalau yang sudah punya Android tetap menggunakan sistem daring,”ungkap Kepsek Elvi Devita kepada media LintasRiauNews.com

“Semoga Covid 19 segera berakhir , supaya kegiatan belajar dan mengajar lebih efektif kedepannya” , harapnya .

Sementara pantaun LintasRiauNews.com sejumlah orang tua datang dengan menggunakan masker. Selain itu murid diperiksa suhu tubuhnya saat datang ke sekolah sesuai dengan protokok yang diterapkan pemerintah , Pengambilan buku pelajaran dilakukan di perpustakaan sekolah. ( Ari)

Bagikan ke:

Posting Terkait