Kakek Legimin Terharu Hingga Meneteskan Air Mata Terima Paket  Sembako Dari Kapolres Siak

559 views
Kapolres Siak AKBP Doddy Ferdinand Sanjaya,dengan didampingi Kasatlantas  AKP Brigitta Atvina Wijayanti S.H,S.I.K,M.H menyerahkan bantuan paket sembako kepada keluarga Kakek Legimin

SIAK, LintasRiauNews.com – Wabah virus Corona atau Covid -19 berdampak terhadap kondisi perekonomian masyarakat,terutama warga kurang mampu yang bekerja sehari – hari bertani.

Seperti Kakek Legimin Lubis (70) warga RT 01 RK 04 Dusun Makkaib, Kampung Mandiangin, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak yang sehari – hari bekerja bertani untuk menghidupi satu orang istri bernama Srimintarsi (50), dan 4 orang anak yang masih kecil – kecil.

Melihat kondisi kehidupan Kakek Legimin yang memprihatikan menggugah hati Kapolres Siak AKBP Doddy Ferdinand Sanjaya,dengan didampingi Kasatlantas  AKP Brigitta Atvina Wijayanti S.H,S.I.K,M.H dan Kapolsek Minas Kompol Birma Naipospos, Camat Minas H Hendra Adi Nugraha SSTP MSI, Penghulu Kampung Mandiangin Martinus SP, Babinkamtibmas, Babinsa serta personil Polres Siak lainya berkunjung ketempat tinggal Kakek Legimin,Kamis (23/4/2020)

Tidak hanya berkunjung  Kapolres juga  memberikan bantuan berupa paket sembako yang berisikan 30 Kg Beras, 3 papan telur ayam, 2 liter minyak goreng, 4 dus mie instan, 4 Kg gula pasir, 2 kotak teh, 2 bungkus kopi, 5 kaleng susu kental manis, 2 bungkus tepung, 2 kaleng ikan sarden serta 2 bungkus roti biskuit.

Dengan rasa haru dan meneteskan air mata Kakek Legimin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Polres Siak yang telah berkung ketempatnya dan menghantarkan bantuan sembako untuk keluarganya.

Ucapan terimakasih ini saya ungkapkan dengan rasa syukur Alhamdulillah semoga Allah membalas kebaikan bapak dan ibu Polisi semuanya,.Aaminn,”ucap Kakek Legimin

Sementara itu Kapolres Siak AKBP Doddy Ferdinand Sanjaya, melalui Kasat Lantas Polres Siak AKP Brigitta Atvina Wijayanti,S.H,S.I.K,M.H mengatakan bantuan sembako ini diberikan sebagai wujud kepedulian Polres Siak terhadap kondisi ekonomi keluarga kakek Legimin, apa lagi ditengah wabah Covid-19,tentu sangat berdampak terhadap kondisi ekonominya,”turur Brigitta

Lanjut selama wabah Covid-19 ini,kita akan langsung door to door memberikan barutuan berupa paket sembako kepada warga terutama warga masyarakat kurang mampi di Kabupaten Siak.

Semoga dengan bantuan pemberian paket sembako ini dapat meringankan beban mereka dari dampak Covid-19 ini,” imbuhnya

Selain itu,Kasat Lantas AKP Brigitta Atvina Wijayanti menyampaikan himbauan  kepada masyarakat agar tetap mengikuti protokoler kesehatan, “Jangan berkumpul-kumpul, gunakan masker saat berada diluar rumah, semoga wabah Covid-19 ini cepat berakhir,”harap Brigitta **(Dedy)

Posting Terkait