Ratusan Masyarakat Ikuti Sholat Idil Fitri Berjama’ah, Dilapangan Mesjid Assyakur Rumbai Timur

16 views

 

PEKANBARU,LintasRiauNews.com — Ratusan Masyarakat Limbungan laksanakan sholat Jama’ah Idil Fitri, berlokasikan di Lapangan Sepak Bola Jl Limbungan Kelurahan Lembah Sari Kecamatan Rumbai Timur,kota Pekanbaru Provinsi Riau.

Adapun petugas pelaksana sholat Idil Fitri 1445 H/2024M, menyampaikan Ustad Suprianto bertindak sebagai Imam, sementara Ustad Abu Akram Armansyah,S.Pd I bertindak sebagai Khotib

Sebelum pelaksanaan sholat Idil Fitri 1445 H/2024 M, pada pukul 07:30 Wib. Petugas mesjid Assyakur membacakan Zakat Fitrah dan Zakat Mal yang dikumpulkan panitia dari masyarakat Limbungan.

” Zakat Fitrah berupa uang tunai yang terkumpuk berjumlah Rp 22.750.000 (duapuluh dua tujuh ratus lima puluh ribu rupiah), zakat fitrah berupa berupa beras sebanyak 240 Kg zakat Mal Rp 3.700.000 (tiga juta tujuh ratus ribu rupiah), dan sudah dibagikan kepada 107 jiwa.” ucap Budi Pengurus Mesjid Assyakur Limbungan Rumbai Timur

Usai membacakan zakat yang berhasil dikumpulkan Panitia dari masyarakat, Panitia pelaksana Sholat Idil Fitri 1445 H/2024 M membacakan tata cara pelaksanaan sholat Idil Fitri

Pelaksanaan Sholad Idil Fitri secara berjama’ah oleh masyarakat yang usai dilaksanakan pukul 07.45 : Wib, dan kemudian dilanjutkan Khutbah yang disampaikan oleh Ustad Abu Akram Armansyah,S.Pd.I selaku Khotib. Kemudian diakhir dengan doa yang dipimpin oleh Khotib sendiri,dan bermaaf-maafan sesama jama’ah…(Ismail Sarlata)

Bagikan ke:

Posting Terkait