Sejumlah Titik Persimpangan Jalan Rawan, Dishub Dumai Ajukan Pengadaan CCTV

1169 views

Wan Hendra Wijaya

DUMAI (LintasRiauNews) – Dinas Perhubungan Kota Dumai mencatat terdapat sejumlah titik jalan raya yang vital dan rawan permasalahan seperti kemacetan dan kecelakaan. Karena itu, penting dan mendesak dilakukan penambahan rambu-rambu lalu lintas.

Selain itu, terutama di persimpangan jalan protokol, kedepan juga dinilai perlu dipasang kamera pengintai (CCTV). Hal ini guna mengantisipasi dan menanggulangi berbagai permasalahan yang timbul di kawasan jalan setempat dengan cepat.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Perhubungan Kota Dumai, Bambang Sumantri SH melalui Kasubag Perencanaan Wan Hendra Wijaya ST dalam perbincangan dengan LintasRiauNews di ruang kerjanya, baru-baru ini.

Wan Hendra mengatakan fasilitas pendukung lalu lintas yang ada saat ini belum memadai sehingga perlu ditingkatkan guna menciptakan kelancaran dan kenyamanan berlalu lintas di jalan raya di Kota Dumai.

Untuk itu, lanjut pejabat yang akrab disapa Otonk ini, pihak Dishub sudah mengajukan usulan kepada Pemko Dumai untuk pengadaan rambu – rambu lalu lintas, berupa marka jalan, papan nama jalan, traffic light, kamera pengintai dan lain – lainnya.

“Fasilitas pendukung lalu lintas yang diajukan tersebut itu tentu kebutuhan yang sangat mendesak dan paling penting. Terutama untuk jalan – jalan protokol yang ada di Kota Dumai. Jika tidak segera dilengkapi tentu akan membahayakan bagi pengguna jalan itu sendiri,” papar Wan Hendra.

Akan halnya pengadaan kamera pengintai atau CCTV, jebolan S1 jurusan Teknik Mesin yang asli putra Dumai ini menyebut pihak Dishub menilai memang sudah layak dipasang di sejumlah persimpangan jalan protokol karena kondisinya vital dan rawan dengan permasalahan lalu lintas.

Wan Hendra mengungkapkan terdapat beberapa titik persimpangan jalan yang harus dipasang kamera CCTV, seperti di Simpang Kantor Polisi, Simpang Sukajadi, Simpang Jalan Subrantas, Simpang Bundaran, Simpang Tegalega dan Simpang depan SPBU Pertamina.

“Simpang – simpang itu menurut saya adalah simpang yang sangat rawan dan vital yang harus di pasang CCTV” kata pria yang baru menduduki Kasubag di Dishub mulai tahun 2017 ini.

Wan Hendra berharap pengadaan sejumlah fasilitas pendukung lalu lintas yang sudah diajukan ke Pemko Dumai, kiranya bisa dipenuhi dan direalisasikan karena juga menyangkut pelayanan kepada masyarakat.

“Kita berharap kepada Pemko Dumai agar mempertimbangkan dan mengakomodir usulan – usulan dari kami terkait fasilitas pendukung lalu lintas karena memang kebutuhan yang penting dan mendesak. Apalagi, fasilitas ini juga adalah untuk kepentingan dan kebutuhan masyarakat juga,” paparnya.

Wan Hendra menuturkan pula sejak resmi memangku jabatan Kasuibag Perencanaan di Dishub Dumai, dirinya langsung meminta usulan atau input kepada seluruh bidang yang ada terkait pelbagai program dan kebutuhan yang mesti dipenuhi.

Bidang – Bidang yang ada seperti Bidang Lalu lintas, Bidang Prasarana, Bidang Sarana dan Angkutan, Bidang Pengembangan dan Keselamatan serta dari UPT terminal Barang, UPT PKB dan UPT Bandar Udara, diminta memberikan laporan dan usulan kepada saya mengenai program dan fasilitas yang dibutuhkan. Setalah dipelajari dan dioptimalkan kemudian, usulan tersebut diterusan ke Pemko Dumai,” ungkap Otonk.

Dia menambahkan, bagi masyarakat masyarakat yang ingin memberikan masukan kepada Dinas Perhubungan dapat mengirimkan input dan saran melalui website Dishub.dumaikota.go.id.[] sarmon/toga

Bagikan ke:

Posting Terkait